Ittifaqiah Lepas Santri Ke Jepang

22 November 2018, Acara demi acara berlangsung di Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya Ogan Ilir hari ini. Dimulai dengan acara pelepasan santri Alimul Aulia santri kelas sebelas, untuk mengikuti program pertukaran pelajar ke Jepang, pada pukul 07.00 hingga 08.30 WIB di Lapangan Kampus Pusat (A).

Kegiatan ini dihadiri Ustadz Syamsul Bahri HAR, Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah, Drs KH Mudrik Qori MA, Selaku Pimpinan Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah. Beserta para guru, staf, karyawan. Kegiatan yang diawali dengan Kuliah Ikhtitam . Dalam sambutannya, Ustadz Mudrik Qori menyampaikan, “Alhamdulillah, kita selalu dipercaya untuk mengirim santri berprestasi ke luar negeri. Ini yang kelima , kita mengirim Santri ke Jepang.  Dalam hal ini ananda Alimul Aulia bukan hanya membawa nama Al Ittifaqiah, tapi juga Indonesia. Al Ittifaqiah harus selalu berpartisipasi dan aktif pada kegiatan nasional maupun internasional sehingga bisa mewarnai. Allahu Akbar.”

Tepatnya kemarin, disambut hangat oleh wakil gubernur Sumsel Ir. H. Mawardi Yahya di  kediaman rumah dinas Palembang (20/11).

Dalam sambutannya, mantan bupati dua periode kabupaten Ogan Ilir ini menyatakan kebanggaannya akan prestasi yang tentu saja mengharumkan nama baik provinsi Sumatera Selatan di mata internasional.