
Sebuah amanah dan kepercayaan serta rasa bangga, Mudir Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya (PPI) Kabupaten Ogan Ilir (OI) Sumsel Drs Kh Mudrik Qori MA di percaya untuk menahkodai Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Sumsel masa khidmat 2021-2025.
Kh Mudrik Qori dilantik sebagai Ketua LPTQ Sumsel pada Selasa (28/12). ‘’Infomasi yang kami terima, memang benar, bahwa Kh Mudrik Qori selalu Mudir PPI, akan dilantik menjadi Ketua LPTQ Sumsel,’’kata Kepala Humas PPI Ustadz Feri Heryadi.
Sementara salah satu tokoh masyarakat Kabupaten OI Drs H Iklim Cahya MM mengatakan, semoga KH Mudrik Qori dan kawan-kawan yang telah diberikan amanah untuk mengelola LPTQ Sumsel 2021 – 2025, dan dengan semangat, kerja keras, dan kebersamaan mampu mengangkat kembali reputasi Sumsel dalam event MTQ, dan STQH
“Kita ketahui beberapa waktu lalu agak memprihatinkan. Dengan pengalaman dan kapasitas Beliau selama ini, Insya Allah dengan pertolongan Allah, harapan tersebut dapat tercapai/dicapai. Mari kita suport dengan doa, dan pemikiran yang bermanfaat,’’ujar mantan Ketua DPRD OI ini .
Sementara ucapan selamat dan dukungan banyak membajiri digrup whatsapp MUI Ogan Ilir “Ya Allah, jadikanlah Pemimpin kaum muslimin sebagai orang yang baik, dimanapun mereka berada dan dalam apapun juga,’’tulis Nadjid Subhi mantan Ketua MUI OI (sid)
Sumber:https://oganilir.sumeks.co/mudir-ponpes-al-ittifaqiah-ketua-lptq-sumsel/