INDRALAYA, PPI Pusat; Qori cilik juara I STQ 2015 tingkat provinsi di kabupaten Lahat kemarin, Maulana Abannajuwa mengawali acara pembukaan gebyar semarak Ramadhan in campus pondok pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya (17/6).

Sebelum dibuka secara resmi oleh wakil Mudir I ustad. Mukhyidin, M.A., ketua panitia Agus Sucipto santri kelas XI Aliah langsung menjelaskan tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memuliakan bulan suci Ramadhan dalam bentuk meningkatkan kualitas ibadah, iman dan taqwa agar menjadi manusia yang mulia.

Kegiatan yang mengambil tema DENGAN BULAN RAMADHAN KITA BUMIKAN AL-QURAN ini akan menggelar berbagai ajang kompetisi mulai dari Lemtatiqi show seperti Tartil Quran, Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ), Musabaqoh Hifzil Quran (MHQ) 1-30 juz, Musabaqoh Fahmil Quran (MFQ), Musabaqoh Syarhil Quran (MSQ) dan Musabaqoh Khottil Quran (MKQ).

Kegiatan yang dilaksanakan selama 12 hari ini (17-28 Juni) ini juga terdapat kajian-kajian ilmiah, fiqih dan Nuzul Quran selain tadarrus, tarawih dan Qultum.

“Peserta yang akan mengikuti gebyar ini sebanyak 32 kelas, 18 dari madrasah aliah dan 14 lagi dari madrasah tsanawiah. Kalau dewan hakim, kita mintakan pada ustad/zah mantan-mantan juara baik tingkat kabupaten sampai Nasional”, ungkap Rahayu ketua pelaksana santri putri.

“Sedikit lebih sepi dari tahun kemaren, karena kelas IX dan XII sudah duluan pulang kedaerahnya masing-masing”, tambahnya lagi.

[nggallery id=134]