Indralaya, PPI Pusat; Hari pertama pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SMP/MTs di Pondok Pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya Senin, 5 Mei 2014 berlangsung dengan aman dan tertib. Pernyataan ini sendiri dilontarkan oleh kepala madrasah Firdaus Kahfi, MA. saat melakukan sidak dibeberapa ruang ujian dan didampingi oleh wakil Mudir I bidang Pendidikan dan Pengasuhan Mukhyidin, M.A.
“Alhamdulillah, segala persiapan sudah lengkap dan kita lihat sama-sama baik pengawas maupun santri cukup tenang dan nyaman mengerjakan soal”, ujar alumnus STITQI ini.
Senada dengan Firdaus, kepala Tata Usaha MTs Huzairi Gunardi, S.Pd.I tak ketinggalan turut memberikan apresiasi kepada semua kinerja panitia UN yang telah dibentuk.
“Tahun ini peserta ujian mengalami kenaikan sebesar 47% yakni 252 santri dan terbagi dalam 13 ruang ujian, masing-masing ruang ujian akan diawasi oleh 2 pengawas yang berasal dari madrasah lain. Terima kasih atas semua kerjasama dan koordinasi panitia ujian karena telah bekerja dengan penuh keikhlasan sehingga UN tahun ini hampir tidak menemukan kendala yang berarti walau peserta UN dari MTs kita adalah yang terbanyak di Sumsel ”.
“Jauh-jauh hari madrasah sudah menyelenggarakan berbagai program guna mendukung UN hari ini, selain menambah jam belajar di waktu sore dan malam, kita juga melakukan beberapa kali try out bekerjasama dengan bimbingan belajar yang ternama. Tidak lain, harapannya semoga hasil yang didapat sama seperti tahun lalu, lulus 100%”, tambah ustad Huzairi.