Indralaya (7/4) Wakil Mudir I bidang Pendidikan dan Pengasuhan ustad. Mukhyidin, M.A., kepala Datsuh Putra Ustad. Nungcik, M.M. dan Ka Humas Ustad. Ferry Heryadi, S.Pd.I pagi ini langsung menerima 10 mahasiswi Akademi Kebidanan Assanadiyah Plaju Palembang program praktek kerja lapangan tahun akademik 2013-2014.

Dalam sambutannya, ustad. Mukhyidin, M.A. mengucapkan terima kasih kepada pimpinan Akbid Assanadiyah karena telah mempercayai PPI sebagai salah satu tempat praktek.

“Alhamdulillah, kami ucapkan banyak terima kasih kepada segenap civitas Akbid Assanadiyah Palembang karena telah memilih Al-Ittifaqiah Indralaya sebagai salah satu tempat PKL. Ini adalah suatu kehormatan dan kebanggaan tersendiri bagi keluarga besar PPI, semoga kerjasama yang baik ini dapat terus dijalin dan tingkatkan lagi ke depan”.

“semoga program PKL ini dapat menjadi motivator dan inovator dalam pembangunan kesehatan serta teladan dalam berprilaku hidup bersih dan sehat”, ujarnya lagi.

Praktek Kerja Lapangan angkatan ke-4 ini akan berlangsung selama 3 minggu terhitung hari ini sampai tanggal 26 April mendatang.

“Terima kasih kepada pimpinan pondok pesantren Al-Ittifaqiah Indralaya yang telah menerima dan mengkonfirmasi permohonan kami terkait program Praktek Kerja Lapangan (PKL) Akbid Assanadiyah. Program ini adalah wujud aplikasi hasil proses pendidikan di Akbid Assanadiyah dalama rangka bakti mahasiswa kepada pesantren terhadap nilai kesehatan terutama promotif dan preventif. Insyaallah program ini akan berlangsung selama 3 minggu dan fokus pada bidang kesehatan lingkungan”. Ungkap salah satu pembimbing PKL

“kalau yang sudah-sudah, PKL biasa dilaksanakan di daerah atau desa maka kali ini kami sengaja mengambil lokasi praktek di pesantren dengan harapan mahasiswi selain praktek juga bisa menimbah ilmu keagamaan”. Kami menitipkan anak-anak kami, mohon kepada pimpinan PPI agar dibina dan ditegur jika mereka melakukan kesalahan dan pelanggaran segala peraturan di PPI”, tambahnya.